Serah terima santriwati baru Pesantren Alqur'an Assaidiyah

By Labels: at
 
Abuya Ali Mustofa Asady, Pengasuh Pesantren Alqur'an Assaidiyyah.
Memberikan sambutan kepada santri dan wali santri baru Tahun 2023
Liburan akhir tahun sudah hampir selesai, Tahun ajaran baru beberapa hari lagi sudah dimulai. sudah saatnya lembaga-lembaga pendidikan mempersiapkan diri untuk menyambut tahun ajaran baru.
Salah satu kegiatan persiapan awal tahun ajaran baru adalah penerimaan peserta didik baru. Begitu juga di ma'had-ma'had juga mengadakan kegiatan tersebut. seperti di Pesantren Alqur'an Assaidiyyah juga mengadakan kegiatan tersebut. kegiatan serah terima santriwati baru dari wali santri ke pengasuh ma'ahd.
Pesantren Alqur'an Assaidiyya atau disingkat dengan (PQS) hari ini tanggal 12 Juli 2023 melaksanakan kegiatan tersebut, yaitu menerima santriwati baru. sebelum kegiatan tentunya persiapan telah dilakukan terlebih dahulu. mulai dari tempat, konsumsi, susunan acara, tempat parkir dll sudah dipersiapkan terbi dahulu. dan alhamdulullah seluruh persiapan sudah tersusun dan terlaksana dengan rapi.
Sebagai seorang santri alumni PPNU tentu sangat bersyukur jika ternyata masih dibutuhkan oleh pondok. karen memang tidak banyak alumni yang masih dibutuhkan pondok. bersyukurnya adalah masih diberi kesempatan untuk berkhidmat kepada guru, kepada pondok,kepada santri. dalam bahasa jawa atau bahasa pesantren adalah ngalap barokah. dan pada kesempatan kali ini saya dimintai bantuan mengambil gambar dari atas menggunakan drone.
Sekitar dua minggu sebelum kegiatan saya dihubungi untuk dimintai bantuan ngedron, tanpa pikir panjang saya langsung meng iyakan "siap insyaalah bisa". Selama masih punya kesempatan, selama masih mampu untuk membantu tidak ada alasan untuk menolak permintaan guru, mengingat jasa-jasa beliau yang besar. membimbing, mengajar, mendidik, menasehati dan lain-lain dulu pada saat masih belajar di pesantren.
Alhamdulillah selama kegiatan serah terima santri baru saya mengambil gambar dengan lancar, meskipun didalam ruangan, tidak ada masalah. sempat terjadi masalah saat kamera drone tiba-tiba menjadi gelap. namun hal tersebut bisa diatas sehingga kamera drone bisa kembali normal.
Drone yang saya pakai ada dua. pertama dji mini 2 se, yang paling banyak saya pakai karena bisa dipakai dalam ruangan dan tidak berisik selain itu mudah dibawa kemana-mana. dan yang ke dua adalah dji phantom 2 pro, jarang saya pakai karena terlalu besar, selain itu landingnya pun butuh tempat yang agak luas  dan suaranya cukup berisik.
yang terakhir.
acara diakhiri sekitar pukul 12.00, sebelum pulang saya dan teman-teman dipersilahkan makan siang dulu sebelum meninggalkan pondok. tentunya sebelum pulang harus izin pamit terlebih dulu

Santriwati baru sedang mendengarkan sambutan abuya di aula




Back to Top